Strategi bermain game Clash Of Clans (COC) pada Town Hall Level 3

Posted by

Town Hall Level 3 adalah tingkat pertama dalam game Clash Of Clans (COC) dimana anda memperoleh kemampuan untuk mengakses beberapa bangunan baru dan juga melakukan upgrade pada bangunan yang sudah ada. Pada Town Hall level 3 anda juga harus benar-benar menggunakan banyak waktu nermain. Disinilah anda mulai benar-benar mengatur strategi permainan anda.

Pada Town Hall level 3 game Clash Of Clans (COC) ada banyak bangunan yang dapat anda bangun dan juga anda tingkatkan atau upgrade levelnya. Jika anda melakukannya dengan baik dan tepat, anda dapat naik level dengan cepat tanpa banyak membuang waktu.

Berikut ini adalah rincian dari pembangunan yang dapat anda lakukan pada Town Hall level 3 di game Clash Of Clans (COC)

Builder Pertama

Melakukan upgrade pada tempat penyimpanan elixir, upgrade bangunan laboratorium, membangun dan melakukan upgrade tempat penyimpanan baru, kastil clan dan upgrade ke Town Hall level 4

Sebelum melakukan apapun, builder atau pembangun pertama harus mulai membangun laboratorium segera setelah anda naik ke Town Hall level 3. Namun, karena anda akan kekurangan elixir untuk mulai membangun laboratorium, yang pertama anda lakukan adalah anda harus meningkatkan kapasitas penyimpanan elixir anda sampai dengan 25.000.

Setelah itu lakukan upgrade pada unit pasukan Barbarian ke level dua untuk meningkatkan kemampuan farming anda. Setelah laboratorium selesai dibangun, pastikan untuk tidak membuang-buang waktu dan mulai melakukan researching, dan lab harus secara konstan melakukannya untuk proses upgrade unit anda.

Setelah laboratorium selesai, anda dapat mulai membangun dan meningkatkan atau upgrade tempat penyimpanan elixir dan emas anda. Hal ini sangat penting karena akan meningkatkan jumlah sumber daya maksimum yang anda miliki untuk membangun yang lainnya. Jika anda memiliki sumber daya yang besar, anda akan dapat melanjutkan farming yang lebih banyak lagi sehingga lebih produktif. Jika anda telah selesai melakukan upgrade tempat penyimpanan emas dan elixir, anda dapat membuka Kastil Klan.

Builder Kedua

Membangun kamp pasukan yang baru, melakukan upgrade kamp pasukan, membangun mortar, meng-upgrade tower dan meng-upgrade barak

Tujuan utama dari builder atau pembangun kedua adalah untuk membangun dan meng-upgrade bangunan pertahanan dan kamp pasukan. Mulailah dengan membangun kamp pasukan yang baru, kemudian upgrade setiap kamp pasukan ke tingkat maksimum. Setelah upgrade kamp pasukan selesai, anda harus meng-upgrade tempat penyimpanan emas agar dapat menyimpan emas lebih banyak.

Setelah tempat penyimpanan emas anda dapat menyimpan emas lebih dari 8000, anda bisa mulai membangun mortar untuk pertahanan wilayah anda. Setelah mortar selesai dibangun, anda dapat meng-upgrade cannon dan tower archer ke tingkat maksimum.

Pada titik ini kemungkinan anda untuk melakukan upgrade Town Hall ke level 4 dapat dimulai sebelum builder atau pembangun kedua anda selesai melakukan upgrade pada menara atau tower pertahanan anda. Dengan memiliki kesempatan bahwa builder pertama anda telah melakukan upgrade dan pembangunan semua struktur bangunan yang anda miliki sebelum Town Hall level 4 selesai, anda harus memastikan bahwa builder atau pembangun kedua dapat menyelesaikan proses upgrade bangunan pertahanan anda.

Jika anda proaktif dan telah menyelesaikan pembangunan dinding pertahanan sebelum Town Hall level 4 selesai, anda dapat menggunakan builder kedua untuk mebangun dan meningkatkan tambang emas dan elixir anda.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 15.05

0 komentar:

Posting Komentar

Blog Archive