Meningkatkan kecepatan koneksi internet pada saat download

Posted by

Internet adalah salah satu media tercepat dan termudah untuk mendapatkan berbagai macam informasi, hiburan, software, lagu, video dan yang lainnya. Tetapi jika anda memiliki koneksi internet yang lambat pada saat mendowload, anda akan kesulitan untuk mendapatkan itu semua. Komputer yang cepat dapat membantu, tetapi ada beberapa hal yang dapat anda lakukan tanpa harus meningkatkan spesifikasi komputer anda, seperti di bawah ini :

  • Silahkan bertanya kepada ISP atau penyedia layanan internet di daerah anda apa saja pilihan yang mereka sediakan. Jika saat ini anda menggunakan koneksi dial-up, sebaiknya anda menggantinya menjadi ADSL atau kabel broadband, agar anda mendapatkan koneksi internet yang lebih cepat untuk mendownload.
  • Memahami apa itu koneksi yang cepat. Koneksi yang cepat adalah jumlah data yang dapat ditransfer dalam hitungan detik, biasanya disebut dengan Kbps atau kilobit per second dan Mbps atau megabit per second. Jika saat ini anda menggunakan koneksi dial-up 56 kbps, sebaiknya anda ganti menjadi koneksi ADSL yang dapat mencapai kecepatan hingga 1 Mbps atau lebih. 
  • Tutup program aplikasi yang tidak anda perlukan pada saat melakukan proses download, sehingga komputer anda sepenuhnya digunakan untuk download. 
  • Prioritaskan yang terpenting. Sebaiknya anda memprioritaskan untuk mendowload file yang benar-benar penting untuk anda. Jika anda melakukan download beberapa file secara bersamaan akan memperlambat proses download file tersebut.
  • Cobalah untuk mendownload tidak pada jam-jam sibuk, dimana banyak orang menggunakan koneksi internet pada provider yang sama dengan anda. Lakukan download file pada malam hari dimana orang-orang biasanya sedang istirahat, agar anda mendapatkan koneksi yang lebih cepat.
  • Instal program aplikasi download accelerator di komputer anda. Saat ini banyak program aplikasi download accelerator yang tersedia di internet yang dapat anda download dan instal di komputer anda. Program aplikasi ini dapat membantu anda untuk meningkatkan kecepatan koneksi internet pada saat proses download. 


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 13.29

Blog Archive