Hilangnya daftar panggilan dan pesan dari Blackberry anda tentu saja membuat anda kesal. Tapi jangan khawatir, itu bukanlah masalah yang besar. Blackberry anda sedang membuat tempat atau ruang yang dibutuhkan. Perangkat Blackberry memiliki fitur yang disebut "Low Memory Manager" yang berfungsi untuk menjaga agar smartphone anda berjalan lancar. Blackberry membutuhkan setidaknya 400 kb memori bebas untuk beroperasi. Apabila berada dibawah itu, perangkat Blackberry akan mulai menghapus data dan informasi. Pesan dan daftar panggilan dianggap memiliki prioritas yang rendah dan biasanya dihapus terlebih dahulu, yang akhirnya kita anggap sebagai suatu masalah. Ada beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk mengatasi masalah ini, yaitu :
1. Periksa Memori yang tersedia
- Tekan tombol "Menu" Blackberry untuk membuka daftar semua aplikasi yang terinstal di Blackberry anda.
- Pilih ikon "Options".
- Pilih "Device", kemudian pilih "Device and Status Information". Jika anda menggunakan sistem operasi Blackberry versi 5.0 atau dibawahnya, pilih "Options", kemudian "Status" dan "File Free".
- Verifikasi kolom "File Free". Untuk menonaktifkan fungsi "Low Memory Manager", perangkat anda harus memiliki lebih dari 409 kb memori yang tersedia.
2. Menghapus aplikasi yang tidak berguna
- Pilih "All" dari layar utama, kemudian buka "Options".
- Pilih "Device", dan setelah itu pilih "Application Management". Tunggu hingga daftar aplikasi yang terdapat pada Blackberry anda ditampilkan. Pilih aplikasi apa saja yang akan anda hapus, dan layar "Properties" akan tampil secara otomatis. Pilih "Delete".
- Ulangi langkah diatas untuk setiap aplikasi yang akan anda hapus.
3. Memasukkan Kartu Memori Tambahan
- Masukkan kartu memori tambahan microSD pada slot memori Blackberry anda. Biasanya terdapat di sebelah kartu SIM dan bateri.
- Buka "Menu" Blackberry anda, dan pilih "Camera". Tekan tombol "Menu" sekali lagi untuk membuka dan melihat opsi pada kamera.
- Pilih opsi "Store Pictures". Pilih "On Media Card". Hal ini bertujuan agar semua foto maupun video yang diambil menggunakan kamera Blackberry akan tersimpan secara otomatis di kartu memori yang telah anda masukkan. Anda juga dapat menyimpan ringtones dan file lainnya di kartu memori tersebut.
4. Hapus item-item yang lama dan sudah tidak dipergunakan lagi
- Buka folder "Messages" (Pesan) secara berkala dan hapus pesan-pesan yang sudah tidak anda butuhkan lagi.
- Aktifkan pengaturan "Keep Messages" menjadi pesan secara otomatis. Buka folder pesan dan tekan "Options". Pilih "Message Display and Actions". Kemudian pilih "Day To Keep Messages" dan pilih "15 atau 30".
- Hapus bahasa yang tidak anda gunakan dari perangkat Blackberry. Pilih "All" dari layar utama, kemudian pilih "Setup". Pilih "Languanges", kemudian pilih "Manage Languanges". Pilih bahasa apa yang anda gunakan dan klik "Update", kemudian pilih dan hapus bahasa yang tidak anda gunakan.